Think Creative


Gerobak Bioskop Balikpapan resmi di luncurkan pada hari Sabtu 17 Desember 2011 kemarin, yang bertempat di Lamin Pohon Cafe. Komunitas ini di bentuk oleh 2 komunitas, yaitu Ruang Rupa (Jakarta) yang sudah mempunyai sejumlah cabang komunitas di Indonesia dan Akademi Berbagi (Balikpapan). Peserta peluncuran ini juga di ikuti oleh mahasiwa dan sekalangan pelajar di Balikpapan termasuk saya.

Gerobak Bioskop Balikpapan adalah sebuah komunitas yang bertujuan untuk untuk mengenalkan kepada warga Balikpapan bahwa terdapat suatu wadah untuk para pecinta seni audio visual. Gerobak Bioskop ini juga bertujuan untuk mendiskusikan tontonan masyarakat di Indonesia, komunitas ini terbuka dan bisa di ikuti oleh semua golongan (umum).


Gerobak Bioskop ini di buat berdasarkan kegiatan layar tancap yang memberikan banyak budaya sosial di Indonesia yang sekarang sudah mulai punah. Dan juga tersaingi-nya bioskop-bioskop lokal di seluruh Indonesia yang kalah bersaing dengan bioskop modern seperti Bioskop Gelora , Bioskop Nusantara dan Bioskop Antasari di Balikpapan yang sudah tidak ada karena kalah bersaing dengan Bioskop XXI.

Dalam peluncuran komunitas ini, juga di lakukan penyerahan perangkat alat screen, berupa laptop, infokus, layar , audio dan Hardisk. Dalam peluncuran Gerobak Bioskop ini juga di lakukan pemutaran video-video pendek hasil kreatiitas karya anak bangsa, yang salah satu videonya berhasil menjadi pemenang di tingkat Internasional.

Berikut adalah gambar komunitas Gerobak Bioskop yang sudah terbentuk di Kota Balikpapan maupun di Kota lain :


















Semoga Komunitas ini dapat terus berlangsung dan bisa memajukan per-filman di Indonesia khususnya di Kota Balikpapan.


Categories:

Leave a Reply